Salah satunya adalah permandian air panas Kole, Rambu Saratu sekitar 2,5 km dari kota Mamasa, yang dapat dijangkau dengan berjalan kaki atau menggunakan kendaraan. Permandaian ini berdekatan dengan sungai. Untuk sampai ke tempat ini, ada dua arah yang bisa dilalui. Bisa ke arah Tondok Bakaru, Tusan dan bisa juga ke arah Litak Sakka' yang kebanyakan orang melalui jalur ini, karena bisa dilalui kendaraan roda 2 maupun roda 4.
Pada permandian ini terdapat 2 tipe atau kelas yaitu berbayar dan tidak berbayar. Otomatis ada perbedaannya. Datang langsung ke lokasi untuk meniknati segarnya air panas alami yang ada di Mamasa .
0 komentar:
Posting Komentar